Konfigurasi Dot Matrik 8x8
DOT Matrik 8x8 dapat
digunakan sebagai display untuk tampilan jam digital atau running text. Namun
saat digunakan mungkin ada yang mengalami kebinggungan dalam konfigurasinya.
Ternyata untuk dot matrix yang dibeli langsung jadi, memiliki konfigurasi baris
dan kolom yang acak. Jadi umpama ingin mennyalakan led pada baris ke-1 dan
kolom ke-1, kaki yang dihubungkan letaknya tidak sejajar. Nah berdasarkan
pengalaman ini, kita bagi-bagi pengalaman konfigurasi kaki dari dot matrik 8x8
yang memiliki nomer seri WLG M23088A/B, tipe N.
Nah kemaren beli dot
matriknya di Digi-Ware, data sheet produknya kayak gini:
Dari gambar diatas untuk mendapatkan pin ke-1 kita harus
menemukan bagian yang memiliki lekukan ke dalam berada di sebelah kiri dan
atas, sisanya yang memiliki lekukan
keluar berada di kanan dan bawah.
Setelah dicoba untuk menemukan kombinasi pin yang bisa
menyalakan secara urut dengan Multimeter, berikut gambaran kombinasi yang bisa
menyalakan secara urut. Gambaran berikut bila dot matrik kita liat dari
belakang. Jadi jika ingin menyalakan led pada baris ke-1 dan kolom ke-1, kita
tinggal menghubungkan pin dengan simbol C1 danB1. Oya C1 dihubungkan dengan
kutub negatif (-) dan B1 dihubungkan dengan kutub positif (+), dan menggunakan
pengukuran ohmn atau hambatan.
Semoga Bermanfaat….
Comments
Post a Comment