Mengatasi Perbedaan

Baru saja tadi siang (Rabu, 27 Juni 2018) kita usai melakukan Pilkada serentak. Tentu pilihan kita bisa saja berbeda-beda. Namun jangan lah perbedaan itu membuat kita malah berselisih, menyebabkan permasalahan dan perpecahan. Untuk itu kita perlu bersikap bijak dalam menghadapi perbedaan.

Perbedaan dalam berbagai aspek kehidupan pasti akan kita temukan. Bukan hanya masalah Pemilu saja. Emang sih kadang karena suatu perbedaan membuat kita memiliki jarak dengan seseorang. Jika masalah prinsip ya memang harus bisa di pertahankan.

Jika perbedaan bukan yang masalah prinsip sikap kita sebaiknya saling menghargai perbedaan, tidak memaksakan pendapat kita, tetap bersikap baik dan santun.

Bayangkan jika perbedaan di hadapi dengan penuh amarah, permusuhan atau hawa negatif. Tentulah perbedaan ini membawa pada ke kacauan, kerusakan, atau perpecahan.

Jika kita tetap bersikap positif, perbedaan akan membawa suatu warna yang indah. Tanpa perbedaan kehidupan mungkin terasa hampa.

Perbedaan bisa terjadi bisa disebabkan berbagai faktor, dari sudut pandang, ilmu yang dimiliki, tingkat pendidikan, teman bergaul, lingkungan tempat tinggal, buku yang dibaca, dst.

Jadi pada intinya perbedaan jangan sampai membuat kita terpecah belah.

Semoga bermanfaat...

Comments

Popular posts from this blog

Tips Lulus Psikotes

Penyebab tidak bisa mengupload program ke Arduino

Memperbaiki Charger Laptop (Terputus)