Menjaga kesehatan Telinga
Telinga adalah salah satu organ atau panca indra yang sangat penting bagi kita. Kita harus berusaha menjaga kesehatan dan keberfungsian dari panca indra ini. Karena fungsinya yang sangat vital bagi kehidupan sehari hari kita.
Berdasarkan pengalaman ganguan pendengaran bisa terjadi karena kondisi telinga kotor, gendang telinga tertutup kotoran. Selain itu gendang telinga radang, terluka entah karena benturan proses pembersihan telinga yang salah.
Pada umumnya kita sering menggunakan pembersih telingga berupa cotton bud, atau kapas gulung. Secara fungsi memang bisa membersihkan telinga, namun tidak terlalu efektif. Terkadang malah membuat tumpukan kotoran semakin terdorong ke dalam.
Jika menggunakan cotton bud, setelah sekali pemakaian baiknya langsung dibuang. Jangan disimpan untuk digunakan di kemudian hari karena terlihat masih bersih. Ini bisa menjadi sumber penyakit bagi telinga di kemudian hari. Biasanya dapat memicu tumbuhnya jamur di rongga telinga.
Baiknya menggunakan alat pengorek telinga yang berbentuk sendok, yang berfungsi menarik kotoran keluar. Banyak produk pembersih telinga yang berbentuk ini, bahkan ada yang menggunakan kamera untuk proses pembersih telinga.
Merek alat pembersih telinga yang baik digunakan untuk telinga biasa dan paling familiar adalah bebird, yang masih temasuk produk xiaomi. Dengan bantuan kamera kecil dan lampu LED nya kita lebih mudah dalam proses pembersihan telinga.
Untuk membantu menjaga kebersihan dan kesehatan telinga kita bisa gunakan obat tetes telinga yang bersifat anti septik. Selain membantu proses pembersihan kotoran telinga yang telah mengeras, obat tetes telinga ini juga berfungsi menyembuhkan telinga yang terserang jamur, infeksi atau radang. Ada berbagai merek, kita bisa memilih yang memiliki rating aman digunakan sendiri di rumah, bukan obat tetes dengan resep dokter.
Karena jika rongga telinga sudah terkena jamur. Penyembuhan akan lebih sulit dan membutuhkan waktu. Tanda telinga ditumbuhi jamur, biasanya telinga terasa lebih sering gatal, ingin di garuk atau di korek. Kalau menggunakan kamera mini penampakan jamur akan terlihat lebih jelas.
Comments
Post a Comment